KETIKA KOPERASI KARYAWAN BANK BTN
MENGGELAR RAPAT ANGGOTA TAHUNAN
Purwokerto, 25 Januari 2019. Hari ini pimpinan
Dekopinda Menghadiri RAT Tutup Buku
Tahun 2018 Koperasi Satria Batara. Selain
anggota, pengurus dan pengawas Koperasi Batara, hadir dalam barisan undangan :
(i) Pimpinan BTN Cabang Purwokerto, Bu
Woro, yang juga pembina koperasi Batara; (ii) Bapak Teguh Budi, Kabid Koperasi
Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan UKM Kab Banyumas dan; (iii) muhammad arsad dalimunte, ketua
Dekopinda Kab. Banyumas. RAT tergelar di lantai 03 BTN Cabang Purwokerto yang
beralamat di Jalan Sudirman, Purwokerto. RAT dimulai sore hari usai jam
pelayanan bank tutup, sekitar 16.30 wib.
Mas Awang, Ketua Koperasi Batara menyampaikan bahwa secara umum koperasi
mengalami pertumbuhan. Hal ini merupakan capaian membanggakan dan
merefresentasikan kualitas interaksi dan kerjasama segenap unsur organisasi.
Bu Woro, selaku pimpinan BTN Cabang Purwokerto dan
juga Pembina, dalam sambutannya
menyampaikan apresiasi atas kinerja dan kekompakan segenap unsur organisasi. Beliau
juga menyatakan daya dukung dan komitmennya. Bahkan, untuk membesarkan koperasi
beliau mendorong semua karyawan untuk
menjadi anggota Batara. “Siapa lagi yang membesarkan koperasi kalau
bukan kita sendiri”, ungkap beliau.
Bapak Budi teguh yang hadir mewakili Kepala Dinas
Tenaga Kerja, Koperasi dan UKM Kabupaten
Banyumas, menyampaikan apresiasi atas keterselenggaraan RAT kali ini. Ini
koperasi tercepat diantara 4 (empat)
koperasi yang ada di lingkungan perbankan di wilayah Kab. Banyumas. Menurut
penilaian beliau koperasi Batara juga memenuhi 3 (tiga) unsur sehat koperasi, yaitu; (i) sehat organisasi; sehat usaha dan sehat mental.
Pimpinan Dekopinda Banyumas, dalam sambutannya juga
menyampaikan apresiasinya terhadap koperasi Batara. “ini koperasi unik, sebab salah satu aktivitasnya sama dengan apa yang
di selenggarakan perusahaan Induk tempat koperasi ini bernaung, yaitu BTN (Bank
Tabungan Negara). ”, kelakar beliau di awal sambutannya. Beliau juga mengapresiasi capaian koperasi batara yang menunjukkan grafik peningkatan. capain keren ini menandaskan kuatnya persatuan dan kesatuan diantara segenap unsur organisasi koperasi batara. Bung arsad juga nengapresiasi daya dukung dan keberpihakan Ibu Pimpinan BTN Cabang Purwokerto terhadap keberadaan koperasi. Daya dukung yang diberikan tentu berkontribusi besar dalam memupuk semangat berkoperasi dan juga berpengaruh significan terhadap akselerasi tumbuhkembang koperasi batara.
Dalam proses penyampaian LPJ, Mas Awang (sebutan Mas
Agus darmawan) selaku ketua, menyampaikannya dalam gaya milenial tanpa
mengurangi substansi. Gelak tawa dan keceriaanpun kerap kali hadir disepanjang presentasi
beliau. Tampaknya gaya ini tepat dan me-refresentasikan anggota yang mayoritas
juga tergolong geenrasi milenial. “ Ini
suasana unik dan keren dimana nilai-nilai demokrasi tetep terjaga namun sukses
dikemas dalam suasana kegembiraan”.
Posting Komentar
.