ISEI Cab Purwokerto Menatap Munas Bandung
Hari
ini, 01 Agustus 2018, ISEI (Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia) Cabang Purwokerto
menggelar rapat koordinasi di Ruang Jamuan, Gedung Rudhiro, Kampus FEBI Univ,
Jenderal Soedirman. Rapat di pimpin oleh Ketua ISEI Cab. Purwokerto, Prof. Dr.
Suli dan hadiri oleh segenap pengurus ISEI Cab. Purwokerto.



1.
ISEI
Cab Purwokerto akan selalu me-respon
isu-isu ekonomi yang sedang inc dan berpengaruh
luas pada kehidupan masyarakat dan pelaku usaha, khususnya UMKM. 2.
Menjelang
penghujung tahun, ISEI Cab. Purwokerto akan menggelar satu seminar ekonomi. “Outlook
Perekonomian Indonesia” dijadikan sebagai tema untuk agenda ini di rencanakan pada Bulan Nopember
2018. Beberapa tokoh ekonomi nasional akan menjadi narasumber dalam agenda
penting ini.
3. Menggelar
diskusi secara periodik seputar permasalahan ekonomi. Sebagai awalan akan
digelar satu diskusi koperasi pada minggu ke-4 Bulan September 2018. Thema yang
diangkat adalah “Koperasi Milenial”. Kopkun Institute akan menjadi salah satu
nara sumber dan peserta diskusi ini berasal dari kalangan pengurus ISEI Cab.
Banyumas, para dosen dan mahasiswa/i.
Posting Komentar
.