Untuk
kedua kalinya, Hipmi Banyumas silaturrahmi dengan orang nomor satu di Kabupaten
Banyumas. Bapak Ir.Achmad Husein. Silaturrahmi kali ini digelar tepatnya Hari
Senin, tanggal 08 Desember 2014 dengan
mengambil tempat Pendopo Kabupaten Banyumas mulai Jam : 13.00 Wib sd 14.20
Wib.

Bupati Banyumas cukup serius membaca kertas posisi Hipmi no: 1. Satu persatu buah fikiran yang tersaji beliau baca dengan cermat. Setelah selesai membacanya, Bupati pun memberi beberapa tanggapan ;
- Kaitannya dengan saran percepatan “pelayanan satu pintu", Bupati merespon positif. Bahkan beliau merencanakan mengajak Hipmi untuk duduk bersama dengan segenap SKPD agar terdeteksi hambatan dan sekaligus terumuskan solusi terbaik. Bahkan Bupati meminta masukan Hipmi atas kekurangan2 atau hambatan2 yang berkaitan dengan kecepatan pelayanan perizinan.
- Kaitannya gagasan Hipmi menjadikan purwokerto sebagai kota koperasi, perlu dikaji relevansinya dengan kekinian zaman dimana persaingan usaha yang begitu ketat dan koperasi belum mampu eksis. Persepsi masyarakat tentang koperasi sebagai institusi gotong royong belum mampu dimobilisasi menjadi gerakan ekonomi produktif sehingga berimplikasi luas. Satu hal yang ditegaskan beliau, mengelola koperasi memerlukan ketekunan, kesabaran, tahan banting yang kemudian di istilahkan beliau dengan istilah banyumas "Tayoh".
- Bupati juga berharap Hipmi berkenan memberi masukan berkaitan dengan RDTRK sehingga hasil akhir akan bisa menjawab kebutuhan masyarakat dan sekaligus mendukung percepatan pembangunan.
- Tentang gagasan perlunya perumusan City branding, Bupati sangat antusiasi dan bahkan berharap agar terdefenisi segera. Bupati juga berhara city branding tersebut sudah bisa di launcing kepada masyarakat pada malam pergantian tahun 2015 nanti.
- Kaitannya dengan pengelolaan pasar yang akan di kelola, Pasar akan di kelola BUMD. Sebagai persiapan sudah dibentuk BUMD Pasar Satria dan rencana Rekruitmen Direksi akan dilaksanakan pada tahun 2015.
- Rencana pendirian PT.Hipmi Banyumas Indonesia (HBI). Pada kesempatan itu, Hipmi berharap doa restu Bupati atas rencana segenap pengurus dan anggota Hipmi untuk mendirikan PT. Hipmi Banyumas Indonesia (HBI). Perusahaan ini akan pada pengembangan Industri2 baru yang concern mengangkat potensi lokal banyumas. Atas rencana ini, Bupati sangat mendukung semangat anak2 muda yang tergabung di Hipmi. BahkanB bupati menantang Hipmi untuk mempopulerkan gula kelapa sehingga benar2 menjadi satu produk unggulan Banyumas, baik di regional, nasional, maupun internasional . Bidang pariwisata juga sangat berpeluang untuk dikembangkan. Demikian bidang2 lainnya. Bupati berharap para pengusaha pemuda urunan modal agar bisa menindaklanjuti ragam peluang yang sesungguhnya bisa di mobilisasi.


Intinya, Bupati sangat
apresiate terhadap kertas disposisi Hipmi Nomor : 01 ini dan berharap intensitas
komunikasi produktif semacam ini terus ditingkatkan. Bupati berkomitmen akan mengapresiasi
pemikiran2 anak muda, khususnya yang berkaitan dengan gagasan2 percepatan
pengembangan dinamika ekonomi di wilayah kabupaten banyumas.
Akhirnya, dipenghujung pertemuan Bupati merencanakan pertemuan lanjutan dengan Hipmi Banyumas Pada Rabu malam dengan melibatkan SKPD2 di lingkungan Kab.Banyumas dengan fokus agenda mendalami “sumbangsih pemikiran” Hipmi sebagaimana terdeskrisi dalam Kerta Posisi No.01.
Akhirnya, dipenghujung pertemuan Bupati merencanakan pertemuan lanjutan dengan Hipmi Banyumas Pada Rabu malam dengan melibatkan SKPD2 di lingkungan Kab.Banyumas dengan fokus agenda mendalami “sumbangsih pemikiran” Hipmi sebagaimana terdeskrisi dalam Kerta Posisi No.01.
Posting Komentar
.