SUKSESKAH KETIGA “BOCAH ILANG” ITU COME BACK?
Kring....telepon
itu berbunyi saat mau memasuki ruangan setelah menunaikan sholat Jum’at.
Dilayar tertera nomor yang belum ter-save di phone book HP. Namun tak angkat
saja, siapa tahu ada hal penting yang memang memerlukan tindak lanjut. Satu
nama yang ramah ditelingaku disebutkan diawal pembicaraan. Ternyata, tiga
pemain bola yang biasa nangkring di line
up Persibas ingin ketemuan. Saya sudah bisa tebak tentang apa pembicaraan
yang akan berlangsung mengingat 2 (dua) jam sebelumnya sudah dikabarkan oleh
salah satu direksi PT Persibas Banyumas.
Setengah
jam berlalu, salah seorang rekan kerja mengabarka kalau ada 3 (tiga) orang tamu
yang ingin bertemu. “Tunggu 5 (lima)
menit ya, gi ketanggungan nich”, jawabku. Tok..tok..tok...akhirnya ke
3(tiga) pemain Persibas ini memasuki ruangan. Ketiga wajah ini tampak tidak
sepercaya diri biasanya. Tak kudapati kegagahan serupa saat mereka berseragam
Persibas atau sedang menghadang lawan yang lincah menggiring bola. “Ini permulaan yang baik”, fikirku.
Untuk
memecah suasana, ku stel musik romantis dan kemudian bertanya apakah ketiga
pemain ini mau minum dingin atau panas Tawaranku untuk makan siang juga disambut mereka yang
kebetulan belum sempet makan siang sesudah Jum’atan. Sambil melahap makan siang
bersama, sesekali aku melempar tanya ringan untuk menghilangkan ketegangan di
raut wajah ketiga pemain ini.
Hmmm...permohonan
maaf serius dan amat sangat mengalir dari ketiga pemain ini. Mereka tidak
menduga kalau kepergian mereka memperkuat salah satu klub di Jawa Tengah telah
menimbulkan opini dan persoalan yang rumit di lingkungan Persibas khususnya supporter setia. Aku
menjelaskan bahwa banyak fans/supporter yang kecewa atas langkah yang mereka
ambil. Banyaknya complain telah menjadikan ini persoalan serius dan bahkan
sempat menjadi bahasan di satu rapat Direksi dan Jajaran Pengurus. “Maksud hati sebenarnya hanya menjaga
kebugaran sehingga stamina tetep terjaga”, demikian pengakuan salah satu
dari mereka.
Kesempatan
ini dimanfaatkan untuk memberikan nasehat pada mereka tentang pentingnya loyalitas
dan integritas sebagai seorang pemain bola. Ditandaskan bahwa dari seorang pemain
bola itu juga diperlukan sikap dan mental bijak sehingga kecintaan dan
kekaguman fans senantiasa terjaga. Untuk itu, bertindak gegabah merupakan hal
yang bisa mencederai citra diri dan juga hilangnya apresiasi banyak orang. Ketiganya
meng-iyakan semua nasehat dan kemudian berjanji tidak akan mengulangi kesalahan
serupa yang justru bisa merusak masa depan mereka selaku pemain bola dan juga
memusingkan manajemen club.
Dipenghujung
pertemuan, permohonan maaf diterima dengan catatan tidak akan mengulangi
kesalahan serupa dan akan memperbaiki sikap dan mental sebagai pemain bola. Namun
demikian, ditekankan bahwa bukan berarti secara otomatis mereka akan masuk
skuad persibas di event TSC. Manajemen akan membicarakan kelanjutannya bilamana
pelatih memang memerlukan kehadiran mereka dalam tim. Sebab, kalau urusan
siapa saja pemain yang akan masuk dalam skuad Persibas, sepenuhnya menjadi
kewenangan pelatih. Kalau Pelatih sudah setuju, baru manajemen membicarakan
tentang kontrak. Tak lama berselang, hal serupa ditandaskan kepada Sang Pelatih
Coach Putut via telepon.
Kudapati
wajah-wajah itu kembali ceria. Kudapati lagi mereka dalam aura yang seperti
biasanya. Mereka pun berpamitan untuk menindaklanjuti hasil pertemuan ini
dengan Coach Putut selaku Pelatih Kepala Persibas Banyumas di event TSC ini.
Apakah
mereka pasti diterima kembali?. Belum ada yang bisa memastikan dan sangat
bergantung pada seberapa jauh perform mereka menunjukkan kelayakan untuk bisa
tampil. Persoalannya adalah TSC akan digelar 3 (tiga) hari lagi dan tentu ketiga
pemain ini harus berjuang keras mendapatkan tempat di Skuad Persibas.
Menarik
untuk menunggu apakah comeback-nya ketiga pemain ini akan
semulus harapan mereka. Data statistik menunjukkan mereka bertiga adalah pemain
yang sangat sering masuk dalam starting
eleven. Tapi apakah itu menjamin semua akan berjalan mulus?.
Semua tanya akan berjawab dalam waktu yang tidak terlalu lama...Bravo Persibas......!!!!!
Posting Komentar
.